Pelantikan Wabup Luwu Timur Terpilih Akbar Leluasa , Panlih Masih  Posisi Menunggu SK Kemendagri

MALILI– Pemerintah Provensi (Pemprov) Sulsel hingga kini masih menunggu keputusan dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) terkait usulan Surat Keputusan (SK) pelantikan Wakil Bupati terpilih  Andi Akbar Leluasa yang akan mendampingi Bupati Budiman  dalam menjalankan sisa jabatannya periode 2021-2026.

Itu disampaikan Sekretaris Panitia Pemilihan (Panlih)  Wakil Bupati di  DPRD Luwu Timur, Aswan Azis Saat dikonfirmasi, Senin 8 Mei 2023 Kemarin.

Aswan mengatakan ,  bahwa Pemkab melalui (Panlih) telah menyampaikan usulan pengangkatan Wakil Bupati Luwu Timur terpilih kepada Gubernur Sulsel.

Nama Akbar Leluasa ini diajukan setelah Pimpinan DPRD Luwu Timur menetapkan Akbar sebagai Wakil terpilih di  Sidang Paripurna  Jumat (10/03/2023) Lalu.

“Saat ini kita terus melakukan komunikasi dengan Biro Pemerintahan Sulsel mengenai progres penerbitan SK (Kemendagri)   atas usulan gubernur. Sampai saat ini  masih posisi menunggu,\”  katanya.

Menurut mantan Camat Nuha ini, Proses Penetapan Wakil Bupati terpilih ini sepenuhnya sudah diserahkan ke Pemprov
melalui Biro Pemerintahan yang  selanjutnya  meneruskan ke Kementerian Dalam Negeri.

Dimana, saat penyerahan berkas Wabup Terpilih  ke Pemprov. Semua berkas dan  syarat-syarat kelengkapan Wabup terpilih dinyatakan lengkap.

“Jadi berkas usulan pelantikan wabup terpilih dinyatakan sudah  lengkap. Jadi Kita masih posisi  menunggu turunnya SK dari Mendagri.

\”Setelah  surat dari kemendagri sudah dikantongi. akan langsung dijadwalkan pelantikannya. Karena menurut regulasinya setelah persetujuan dari Kemendagri turun, selambat-lambatnya 7 hari setelah surat ada, harus dilakukan pelantikan,” bebernya .

Seperti Diketahui,  Akbar Andi Leluasa  terpilih sebagai wabup Luwu Timur sisa masa jabatan 2021-2026 . setelah  menang telak  melalui pemilihan 30 Anggota DPRD Luwu Timur yang digelar di Ruang Paripurna,   Senin 6 maret 2023.

Dimana Akbar Andi Laluasa terpilih dengan suara mutlak 23 Suara dan mengalahkan Rivalnya Muh. Taqwa Muller 7 Suara.(*)

Ketua DPRD Aripin Apresiasi Pelaksanaan Expo Desa, Sarana Promosikan Hasil UMKM

MALILI– Ketua DPRD Luwu Timur, Aripin mengapresiasi dan mendukung penuh terhadap kegiatan Expo Desa dalam rangka perayaan HUT Lutim ke 20 tahun ini.

Itu disampaikan Aripin saat melakukan kunjungan ke semua stand desa setelah Bupati Luwu Timur membuka secara resmi kegiatan tersebut, Rabu (03/05/2023) malam

\”Saya sebagai Ketua DPRD Luwu Timur mengapresiasi dan mendukung penuh terobosan Expo Desa yang dilakukan oleh pemerintah termasuk pihak yang terlibat dalam pelaksanaannya, “kata Aripin

Expo Desa merupakan kegiatan yang di ikuti oleh seluruh desa yang ada di kabupaten Luwu Timur untuk menampilkan semua potensi desa termasuk hasil UMKM dari masyarakat desa tersebut, bahkan dapat menginspirasi masyarakat untuk mengembangkan potensinya.

“Saya berharap kegiatan ini bisa di lanjutkan di tahun-tahun berikutnya, bahkan kita berharap agar pemerintah daerah bisa menyediakan tempat khusus untuk menjual makanan atau barang khas Luwu Timur, “tutup Aripin.(*)