PT Vale Salurkan Bantuan Sembako Hingga Obat-Obatan ke Korban Banjir di Barru dan Soppeng

BARRU-Sebagai wujud komitmen dan kepedulian terhadap kemanusiaan, PT Vale Indonesia Tbk (PT Vale) sebagai bagin dari group *MIND ID* berkolaborasi dengan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) dan Dinas ESDM Provinsi Sulawesi Selatan turut membantu masyarakat yang terdampak bencana banjir dan longsor di Kabupaten Barru dan Soppeng, Sulawesi Selatan.

Bantuan yang disalurkan berupa makanan instan, air mineral, ikan kaleng, popok, susu bayi, sarung, terpal, hingga obat-obatan. Bantuan tersebut disalurkan ke posko korban bencana di Kabupaten Barru dan Soppeng, pada Selasa 24 Desember 2024.

Head of External Relation PT Vale Indonesia, Endra Kusuma menyebutkan, bantuan kemanusiaan disalurkan perseroan untuk membantu meringankan beban masyarakat di Barru dan Soppeng yang terdampak bencana banjir dan longsor yang terjadi dalam beberapa hari terakhir.

“Perseroan berkolaborasi dengan Kementerian ESDM hari ini menyalurkan bantuan kemanusiaan ke Kabupaten Barru dan Soppeng. Kita bersama Kementerian ESDM dan Dinas ESDM Provinsi Sulsel dalam rangka ‘ESDM Siaga Bencana’ membantu masyarakat di dua daerah ini, dan semoga ini bisa membantu masyarakat dan menjadi berkah untuk kita semua,” jelas Endra Kusuma didampingi Senior Coordinator Government & Stakeholder Relations PT Vale, Esse Yuspianti dan tim ‘Vale Cares’ usai melepas tim relawan ke lokasi, di Kantor Perwakilan PT Vale Makassar.

Selanjutnya, Endra juga berharap agar kedepannya semua pihak bisa bahu-membahu, dan saling membantu untuk menanggulangi serta menurunkan bencana alam di Sulawesi Selatan.
Bantuan disalurkan lewat dua unit mobil box, masing masing diserahkan di Posko Bencana Barru di Gedung Islamic Center Barru, dan Rujab Bupati Soppeng di Kabupaten Soppeng.

Adapun bantuan yang disalurkan ke dua daerah tersebut berupa 100 Galon air mineral, 200 kardus mi instan, 100 kaleng ikan sarden, ratusan pcs obat obatan seperti Paracetamol, diatabs, minyak kayu putih, 150 dos susu bayi, 1.440 pcs popok bayi, 60 lembar sarung serta 60 lembar terpal.

Supervisor Provincial Government Relations PT Vale, Esse Yuspianti, turun langsung menyerahkan bantuan ke salah satu titik yang terdampak, yakni di Perumahan BTN Ghina Sakinah, Kelurahan Tuwung, Kecamatan Barru.

Esse menyebutkan, aksi ini merupakan bagian dari komitmen PT Vale dalam menjalankan nilai- nilai *CARES*, yakni Compassion, Accountability, Resilience, Excellence, dan Sustainability.

“Di titik yang terdampak banjir ini, kita memberi fasilitas yang paling dibutuhkan warga, seperti susu formula untuk bayi, sarung, air mineral dan obat-obatan. Kita berharap semua pihak bisa saling membantu memitigasi dampak banjir ini,” ujarnya.

Plh Sekda Barru, Andi Syarifuddin Andi Pasinringi, menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang besar kepada Vale atas bantuan tersebut.

“Atas nama Pemkab Barru kami menyampaikan terima kasih sebesar-besarnya kepada PT Vale. Ada beberapa item bantuan yang betul betul dibutuhkan korban yang disalurkan Vale. Seperti susu, popok bayi dan obat-obatan. Ini baru Vale yang memberikan,” ungkap Andi Syarifuddin usai menerima secara resmi bantuan dari PT Vale, didampingi Kepala BPBD Barru, Umar S.

Salah satu korban bencana banjir di BTN Ghina Sakinah, Kecamatan Barru Kabupaten Barru, Hadawiyah, 47, menyampaikan terima kasih kepada semua pihak termasuk PT Vale yang telah menyalurkan bantuan.

“Terima kasih, hari ini dapat sarung, Indomie dan susu. Waktu kejadian, jam 5 subuh hari Sabtu, saya sama 2 anak terpaksa mengungsi ke masjid karena air sudah masuk rumah sampai leher. Pas besoknya kembali, barang-barang sudah basah. Beras terpaksa dibuang karena tidak bisa mi dimasak,” ungkapnya.

Ada belasan orang di BTN Ghina Sakinah yang sempat mengungsi karena banjir dan rumahnya dikunjungi tim relawan Vale.
Hingga saat ini, BPBD Barru mencatat ada 6.099 lebih keluarga yang terdampak, dan ada 400 ha lebih lahan juga terdampak. Sementara di Soppeng, ada dsekitar 11.691 orang yang terdampak bencana banjir dan 119 pengungsi.(*)

Ini Profil Muh Ikhwan Aqhar, Caleg Muda Asal Luwu Timur Dari Partai PDI-P, Usianya Baru 28 Tahun

KABAR LUTIM – Banyak Politisi muda ramai-ramai bertarung di Pileg 2024, termasuk di Sulawesi Selatan.

Mereka ditarik oleh partai untuk mencuri suara milenial , Salah satunya adalah Muh Ikhwan Aqhar pemuda asal Luwu Timur.

Muh Ikhwan merupakan caleg muda yang ingin berkiprah di DPRD Sulawesi Selatan,
Ia maju dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Dapil 11 Sulsel, meliputi Luwu, Palopo, Lutra, Lutim.

Pemuda kelahiran Makassar 11 Maret 1995 ini Memasang tagline muda bisa, muda keren, muda menang.

Wawan sapaan akrab Muh Ikhwan Aqhar menganggap bahwa segmentasi pemuda dalam era society sekarang ini ialah sangat sentral baik secara demokrasi, maupun politik

Oleh karena itu Wawan menempatkan posisi pemuda sebagai corong demokrasi yang berkeadilan, dan juga selalu memiliki kepekaan terhadap ummat dan bangsa.

“Pemuda tentu harus lebih pro aktif mengambil peran di momentum pesta demokrasi 2024 nantinya”ucap Muh Ikhwan Aqhar

Menurut data DP4 yang di keluarkan KPU Provinsi Sulsel beberapa waktu lalu di Dapil 11 Sulsel saja itu memiliki delapan ratus ribu lebih pemilih potensial.

\”Sehingga Pemuda juga harus memiliki gagasan maju untuk daerah, dan itu dimiliki pemuda yang ada di tanah luwu” tambahnya.

Ia juga menambahkan bahwa Bupati Lutim H.Budiman merupakan salah satu figur yang ia idolakan dan banyak belajar dari beliau pak Bupati Lutim.

\”Saya banyak belajar dari beliau, selain sebagai Bupati beliau juga merupakan ketua Partai PDI-P di Luwu Timur,\”katanya

\”Pak bupati Budiman merupakan sosok panutan dan saya ingin mengikuti jejak beliau dengan kerja-kerjanya membangun Luwu Timur,\”tambahnya

Ia menyebutkan, dirinya maju sebagai caleg DPRD Provinsi ini merupakan yang pertama kalinya, namun dalam hal ini saya bukanlah sosok baru di dunia politik.

\”Saya sudah berkecimpung di dunia politik selama 3 tahun sebagai kader PDI-P, dan selama ini lebih banyak berada di belakang ‘layar’ dan mensupport untuk membesarkan partai,\” ungkapnya.

Menurut Muh Ikhwan Aqhar, adapun motivasi dirinya memilih kendaraan PDI-Perjuangan salah satu nya karna PDI-P adalah partai wong cilik.

\”memiliki nilai gotong royong di dalamnya dan ada pak bupati luwu timur menjadi contoh kader PDI-P terkhusus saya sendiri,\”tambahnya

Ketua Banteng Muda Indonesia Luwu Timur ini mengaku, dengan Usia yang tergolong muda untuk ukuran legeslatif di provinsi, tidak menjadi tolak ukur.

\”Itu bukan menjadi tolak ukur, relasi yang luas dan bisa memberikan banyak bukti melalui kerja-kerja nyata itu lebih penting,\”pungkasnya

Berikut Profilnya :

Nama : Muh Ikhwan Aqhar Rifai anak ke 2 dari 3 Bersaudara

Ayah bernama : Rifai Mahmud

Ibu berenam : Umiyati Hakim A Baso

Lahir : Makassar 11 Maret 1995 (28) Tahun

Riwayat Organisasi: HMI, BEM Hukum UMI, Ketua Banteng Muda Indonesia kabupaten Luwu Timur

Riwayat sekolah : SDN Labuang Baji 1 : 2006, SMPN 21 Makkasar :2010
SMAN 1 Luwu Timur : 2013
Fakultas Hukum UMI Magister Hukum Unhas : masih berlangsung

Status perkawinan : Belum Kawin
Agama : Islam
nomor urut : 8

 

Poliklinik THT RSUD I Lagaligo Miliki Peralatan Lengkap dan Dokter Spesialis THT-KL

KABARLUTIM–  RSUD I Lagaligo Luwu Timur saat ini telah memiliki Peralatan Pemeriksaaan Telinga Hidung Tenggorok-Kepala Leher (THT-KL) yang Lengkap dan canggih, serta terstandarisasi untuk memberikan pelayanan poliklinik spesialistik dalam rangka pencegahan, diagnosis, dan pengobatan berbagai penyakit yang berhubungan dengan telinga, hidung dan tenggorokan pada pasien dari berbagai usia, mulai dari bayi sampai lanjut usia di Kabupaten Luwu Timur.

Selain peralatan canggih, Poliklinik THT RSUD I Lagaligo juga disupport oleh dua orang tenaga dokter spesialias Telinga Hidung Tenggorok-Kepala Leher, yakni ; dr. Adi Matra Prawira, Sp.THT-KL dan dr. Asria Rusdi, Sp. THT-KL, dibantu 1 orang Perawat yang berkompoten dan 1 Orang Admin. Polilinik THT ini melayani pasien setiap rata-rata antara 15-20 Orang, serta dicover oleh BPJS Kesehatan.

dr. Adi Matra Prawira, Sp.THT-KL mengatakan, pemeriksaan THT dilakukan bertujuan untuk mengetahui berbagai kondisi atau masalah yang ada di telinga, hidung, atau tenggorokan.

“Ada beberapa jenis penyakit yang dapat ditangani oleh dokter spesialis THT, antara lain gangguan telinga seperti kehilangan pendengaran, gangguan keseimbangan, telinga berdengung, infeksi, dan tumor atau kanker di telinga. Gangguan hidung seperti alergi, sinusitis, sulit mencium suatu aroma, cedera hidung, hidung tersumbat, serta tumor atau kanker di hidung,“ jelas dr. Adi Matra Prawira, Kamis (08/06/2023).

“Gangguan tenggorokan seperti sulit menelan, suara terganggu, gangguan pada kelenjar adenoid, laringitis, atau tonsillitis. Gangguan tidur seperti apnea tidur obstruktif, kebiasaan mendengkur, dan gangguan tidur lain yang disebabkan oleh penyempitan saluran pernapasan. Gangguan di leher dan kepala seperti masalah di tulang tengkorak, rongga mulut, kelenjar ludah, kelenjar tiroid dan paratiroid, atau beberapa gangguan di kulit wajah.” Imbuhnya lagi.

Selain itu, ada beberapa tindakan medis yang dapat dilakukan oleh dokter spesialis THT di RSUD I Lagaligo saat melakukan pemeriksaan maupun pengobatan seperti Audiometri (Pemeriksaan audiometri dilakukan untuk menilai kemampuan pendengaran dan mendeteksi masalah pendengaran sejak dini), Esofangoskopi (dokter akan memasukkan selang fleksibel dengan ujung berkamera ke dalam mulut, lalu diarahkan ke kerongkongan untuk menilai gangguan pada tenggorokan, misalnya kondisi sulit menelan), Operasi sinus dengan endoskopi (dokter akan memasukkan selang teropong kecil ke dalam saluran hidung untuk mendiagnosis dan mengobati sinus), Tonsilektomi (Tonsilektomi dilakukan dengan cara memotong dan mengeluarkan amandel dari dalam tenggorokan. Operasi ini biasanya dilakukan pada pasien anak-anak). Septoplasti (Metode operasi septoplasti bertujuan untuk memperbaiki posisi septum hidung dan membuka sumbatan yang menghambat saluran pernapasan).

Selanjutnya, Trakeostomi (Tujuan utama prosedur trakeostomi adalah mengatasi saluran pernapasan yang tersumbat dengan memasang tabung pernapasan di trakea), Timpano mastoidektomi (Operasi ini bertujuan untuk membuang jaringan abnormal atau jaringan yang telah rusak karena infeksi pada area tulang mastoid di belakang telinga), dan Operasi tumor di leher (melakukan operasi untuk menghilangkan benjolan atau tumor yang berada di area leher dan kepala). (*)

Peringati Hari Lingkungan Sedunia, Ketua dan Anggota DPRD Luwu Timur Gelar Aksi Tanam Pohon

 

MALILI– Jajaran DPRD Kabupaten Luwu Timur yang dipimpin langsung oleh Aripin melakukan aksi penanaman pohon disepanjang jalan menuju kantor Bupati, Senin 5 Juni 2023.

Kegiatan itu merupakan peringatan hari lingkungan hidup sedunia yang diperingati setiap tanggal 5 Juni setiap tahun.

\”Ini untuk mengingatkan kepada kita semua bahwa betapa pentingnya merawat dan memelihara lingkungan sebagai salahsatu sumber energi kehidupan\”,kata Ketua DPRD Luwu Timur, Aripin disela-sela penanaman pohon.

Ia juga menyampaikan agar kegiatan itu juga sebagai simbol untuk tidak merusak lingkungan yang sangat berdampak negatif terhadap makhluk hidup.

\”Kerusakan lingkungan tentunya berdampak negatif bagi makhluk hidup. Perubahan iklim, perubahan alam akibat ulah manusia serta kejahatan yang mengganggu keanekaragaman hayati, seperti penggundulan hutan, itu semua karena kurangnya kesadaran akan kelestarian hutan\”, Tambah Aripin.

Kegiatan menanam pohon ini juga bagian dari implementasi program Bupati Budiman, Peduli Ki, Saya Jaga Ki.

\”Program menanam pohon ini adalah implementasi dari program Bupati kita yang di branding Peduli Ki, saya jaga Ki, jadi ini sangat berkaitan semuanya dan wajib untuk kita dukung\”,Tandas Aripin.(*)

Stok Hewan Qurban di Luwu Timur Aman, Capai 2267 ekor

MALILI – Jelang hari raya idul adha, stok ternak hewan kurban sapi potong di Kabupaten Luwu Timur tersedia sebanyak 2267 ekor.

Itu Disampaikan Fungsional Medik Veteriner, Dinas Peternakan Lutim, Sukma saat dikonfirmasi , Senin (05/06/23).

“Data ini bukan jumlah ternak yang betul – betul mau di potong tapi data ini adalah stok ternak,” kata Sukma

Dikatakannya , dari jumlah 2267 itu, tersebar di 11 Kecamatan yang ada di Lutim. Untuk di kecamatan Burau tersedia hewan ternak sebanyak 123 ekor Sapi Potong.

Kemudian, Wotu 366 ekor, Tomoni 432 ekor, Tomoni Timur 120 ekor, Mangkutana 398 ekor, Kalaena 200, Angkona 247 ekor, Malili 96 ekor, Wasuponda 137 ekor, Towuti 55 ekor, dan Nuha 93 ekor.

Soal kesehatan hewan ternak kurban, kata Sukma, pihaknya akan melakukan pemeriksaan lanjut saat tiga hari sebelum hari raya Idul Adha dimulai.

“Jadi Sebelum disembelih, hewan kurban ini juga akan diperiksa kesehatannya terlebih dahulu. Ada petugas kesehatan yang memeriksa, rata-rata itu sudah siap di mesjid -mesjid tempat warga berkurban,”katanya

Selain itu, Dinas Peternakan Lutim juga rutin melakukan vaksinasi ke hewan ternak guna mencegah penularan virus yang ditakutkan menganggu kesehatan hewan ternak saat menjelang idul adha.

Ditambahkannya, Penyakit yang pernah menyerang hewan ternak di Lutim itu Penyakit Mulut dan Kuku (PMK).

“Jadi Untuk mengantisipasi penyakit itu kita juga melakukan vaksin PMK, dan vaksin ini sudah di lakukan dua kali vaksin dan Minggu ini akan di lakukan vaksinasi PMK yang ke tiga atau booster pada ternak sapi,” kata dia.(*)

Ketua DPRD Aripin Apresiasi Pelaksanaan Expo Desa, Sarana Promosikan Hasil UMKM

MALILI– Ketua DPRD Luwu Timur, Aripin mengapresiasi dan mendukung penuh terhadap kegiatan Expo Desa dalam rangka perayaan HUT Lutim ke 20 tahun ini.

Itu disampaikan Aripin saat melakukan kunjungan ke semua stand desa setelah Bupati Luwu Timur membuka secara resmi kegiatan tersebut, Rabu (03/05/2023) malam

\”Saya sebagai Ketua DPRD Luwu Timur mengapresiasi dan mendukung penuh terobosan Expo Desa yang dilakukan oleh pemerintah termasuk pihak yang terlibat dalam pelaksanaannya, “kata Aripin

Expo Desa merupakan kegiatan yang di ikuti oleh seluruh desa yang ada di kabupaten Luwu Timur untuk menampilkan semua potensi desa termasuk hasil UMKM dari masyarakat desa tersebut, bahkan dapat menginspirasi masyarakat untuk mengembangkan potensinya.

“Saya berharap kegiatan ini bisa di lanjutkan di tahun-tahun berikutnya, bahkan kita berharap agar pemerintah daerah bisa menyediakan tempat khusus untuk menjual makanan atau barang khas Luwu Timur, “tutup Aripin.(*)