Pengusaha Haji Syamsu Wakili Budiman Ambil Formulir di DPD Partai Glora

MALILI, KABAR LUTIM- Ketua PDIP Luwu Timur, Budiman mendaftar calon Bupati di Partai Gelombang Rakyat (Gelora) dan PPP, Rabu (29/5/2024).

Budiman mengambil formulir calon bupati di Gelora diwakili tim keluarga Haji Syamsu di Kantor Gelora Luwu Timur, Desa Baruga, Kecamatan Malili.

Ketua Desk Pilkada Gelora Luwu Timur, Kurdin mengatakan terima kasih pada tim Budiman yang mendaftar di Gelora.

\”Kami harap Gelora bisa bergabung di koalisi partai yang mengusung Budiman,\” kata ketua Bappilu Gelora Luwu Timur ini.

Haji Syamsu mengatakan memilih bergabung dengan tim keluarga Budiman karena melihat prestasi.

Seperti kata dia, bangunan yang mangkrak direalisasikan pembangunannya yaitu Islamic Center, Stadion Andi Hasan Opu To Hatta.

\”Saya memilih bersama Budiman dan mewakili beliau (Budiman) ambil formulir karena bekerja untuk masyarakat,\” ujar Haji Syamsu.

Tidak hanya itu, Pengusaha yang menduduki jabatan sebagai Komisaris PT. Mitra Lintas Multimedia ini melanjutkan bahwa karakter Budiman yang sebagai seorang pendidik tentunya banyak tahu karakter-karakter yang dimiliki manusia.

\”Jadi ini sudah menjadi modal bagi Budiman sebagai seorang Bupati,\” tambahnya

Budiman juga mendaftar calon bupati di DPC PPP Luwu Timur.

Budiman diwakili tokoh pemekaran Masnur Kababa, putri tokoh pemekaran Ninik Sartian Umar, tokoh masyarakat, Makmur Nasir, Lanto, Taking, Saibulon, Mustamin La\’okko dan Iksan.

Gelora menguasai 1 kursi di DPRD Luwu Timur hasil Pemilu 2024.

Pun juga dengan PPP meraih satu kursi di DPRD Luwu Timur.

Budiman telah mendaftar di sejumlah parpol lain untuk memuluskan langkahnya bertarung di Pilkada 2024.

Seperti di PDIP, PAN, Hanura, PKB, Gelora, PPP.

Ada beberapa figur yang diprediksi bertarung pada Pilkada 2024.

Mereka adalah yaitu Ketua DPC PDIP Luwu Timur, Budiman (bupati petahana).

Ketua DPD Nasdem Luwu Timur, Irwan Bachrie Syam (mantan Bupati Luwu Timur).

Komisaris PT Citra Lampia Mandiri (CLM), Isrullah Achmad.

Secara perolehan suara hasil Pemilu 2024, PDIP meraih 10 kursi, Naadem 7 kursi, PAN 5 kursi, Golkar 4 kursi dan Hanura 1 kursi.

PDIP dan Nasdem dipastikan bisa mengusung sendiri calonnya tanpa harus berkoalisi dengan parpol lain.(*)

IBAS dan Isrullah Achmad Berebut Rekomendasi Hanura di Pilkada Lutim

*Amsal : Hanya 2 Bacalon Ikuti Fit And Proper Test

MALILI, KABAR LUTIM – Tim penjaringan Bakal Calon (Balon) Kepala Daerah dan Calon Wakil Kepala Daerah Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) di Sulawesi Selatan telah melakukan Fit And Proper Test di Mahoni Hall hotel Claro Makassar.

Sejumlah Balon yang telah mengambil dan mengembalikan formulir hanya Irwan Bahri Syam (IBAS) mengikuti Fit And Proper Test sebagai Calon Bupati (Cabup) dan Isrullah Achmad (IA) mengikuti Fit And Proper Test sebagai Calon Wakil Bupati (Cawabup).

Jika melihat proses dan mekanisme penentuan Calon di tim penjaringan Partai Hanura sudah bisa dipastikan antara IBAS atau IA yang akan mengantongi tiket atau rekomendasi di Pilkada 2024 di Kabupaten Luwu Timur.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Hanura Propinsi Sulawesi Selatan, Amsal Sampetondok yang dikonfirmasi awak media membenarkan hanya dua balon yang telah mengikuti tahapan penjaringan di Partai Hanura.

“Hanya ada 2 bakal calon yang ikuti prosedur atau Fit And Proper Test yakni IBAS dan Isrullah Achmad. Jadi yang ikut Fit saja yang kita kirim namanya,” ungkap Amsal melalui via telepon, Rabu 29 Mei 2024.

Menurutnya, berkas penjaringan dan hasil Fit And Proper Test akan segera dikirim ke tim penjaringan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Hanura di Jakarta. “Dalam waktu dekat ini hasilnya akan kita kirim ke DPP,” katanya.

Sekedar diketahui, Tim Penjaringan Partai Hanura Propinsi Sulawesi Selatan telah melakukan Fit And Proper Test di Mahoni Hall Hotel Claro 26 – 27 Mei 2024 kemarin. Di Luwu Timur, Partai Hanura memiliki 1 kursi hasil Pemilu 14 Februari 2024 lalu.

Dalam proses penjaringan, sejumlah Balon Bupati dan Wakil Bupati telah mengambil dan mengembalikan formulir di tim penjaringan DPC Hanura namun “ogah” ikut Fit And Proper Test yakni, Bupati, Budiman dan Wakil Bupati, Akbar Andi Laluasa. (*)

Terima SK Dari DPP, PAN Restui Husler di Pilkada Luwu Timur , Wakilnya Budiman

KABARLUTIM.COM, MALILI– Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai  Amanat Nasional (PAN) Luwu Timur menerima Surat Keputusan (SK) dalam bentuk B1 KWK.

SK dari DPP PAN itu ditujukan kepada bakal calon Bupati Luwu Timur, H Muhammad Thorig Husler sebagai kendaraan Politiknya untuk mengikuti perhelatan pemilihan kepala daerah (pilkada) di kabupaten Luwu Timur, 9 Desember 2020.

Dalam SK itu, Partai berlogo ” Matahari Terbit itu merestui duet Muhammad Thorig Husler- Budiman Hakim sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati.

Ketua DPD PAN Luwu Timur, Usman Sadik Saat dikonfirmasi membenarkan adanya SK yang secara resmi mengusung Husler di Pilkada.

Menurut Usman Sadik, Surat Keputusan (SK) yang diterima dari DPP dalam bentuk B1 KWK yang ditandatangani langsung ketua umum Zulkipli Hasan dan Sekjen Edy Soeparno.

\”PAN Sudah ada SKnya, sudah 3 hari ada ditangan saya, di SK itu tertulis pasangan calon Muhammad Thorig Husler dan Wakilnya Budiman Hakim, ” Ungkap Usman

Dikatan Usman Sadik , adanya SK PAN dalam bentuk B1 KWK ini sudah dapat mengantarkan Husler mendaptar di KPU sebagai Calon Bupati.

\”Bukan rekomendasi lagi, SK ini sudah bisa mengantarkan Husler untuk mendaptarkan diri di KPU sebagai calon Bupati,\” Tegas Usman

Wakil ketua II DPRD Luwu Timur ini menegaskan, keluarnya SK usungan pasangan calon dalam pilkada Luwu Timur ini juga diikuti dengan sejumlah daerah lainnya yang akan melaksakan pesta demokrasi 5 tahunan tersebut.

” SK ini dalam waktu dekat akan kami serahkan kepada pasangan calon di sekretariat DPD PAN Luwu Timur dalam pekan ini,” lanjutnya.

Sekadar diketahui, PAN mengontrol 4 kursi di DPRD Luwu Timur masing-masing Usman Sadik (Dapil Nuha-Towuti- Wasuponda), HJ. Harisah Suhardjo (Malili-Angkona), Andi Surono (Mangkutana, Tomoni, Tomoni Timur dan Kalaena) serta Masrul Suara (Dapil Wotu-Burau).

Sementara untuk pilkada Luwu Timur, persyaratan pasangan calon yang ingin maju sebagai bupati pada Pilkada 2020 Luwu Timur, minimal mengantongi dukungan enam kursi dari total 30 kursi di DPRD Luwu Timur.

Irwan Bahry Syam sebagai penantang Petahana saat ini masih butuh dua kursi untuk menggenapkan syarat pencalonan.

Irwan yang menjabat Ketua DPD Nasdem Luwu Timur hanya memiliki 4 kursi di DPRD Luwu Timur hasil pemilu 2019. Kursi disumbang HM Siddiq BM, Irmanto Hafid, Semuel dan Tugiat.(***)

Cegah Penyebaran Covid-19 , Nasdem Lutim Semprot Disinfektan di Area Publik

KABARLUTIM.COM, MALILI- DPD Nasdem Luwu Timur ikut bergerak melakukan pencegahan virus corona. Caranya, melakukan penyemprotan disinfektan di area publik.

Kegiatan yang disebut Nasdem peduli itu memulai penyemprotan di batas kabupaten kemudian dilanjutkan ke rumah ibadah seperti Masjid dan Gereja, Selasa (24/03/2020).

Selain itu, penyemprotan juga dilakukan di Kantor Desa, Polsek Burau, Kantor Camat, rumah warga dan sarana umum lainnya.

\"\"

Ketua DPD Nasdem Lutim, Irwan Bachri Syam mengatakan, bahwa kegiatan ini bukan sekedar kepedulian pribadi tetapi kepedulian kita bersama.

Karena kata dia, virus corona tidak boleh kita sepelekan, saat ini sudah banyak di Indonesia sudah terjangkit.

\”Maka dari itu yang paling efektif adalah berdiam diri di rumah serta menjaga pola hidup sehat,\”Kata Irwan

Menurutnya, kalau kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari gerakan Nasdem peduli mulai dari tingkat DPP hingga DPC.

Nampak Hadir pengurus DPD, DPC , anggota fraksi Nasdem Irmanto Hafid, semuel kaddati, Tugiat.(*)

\"\"